Halal  

Cara Mudah Bikin Kue Burayot yang Manis dan Legit

KABARINDAH.COM – Ada kuliner khas Kabupaten Garut, yang bikin bergidik saat mendengarnya. Tapi, setelah mencicipinya, dijamin lidah akan menari nikmat saking legitnya. Ya, nama kue tersebut yakni: Kue burayot.

Nah, Kue ini adalah salah satu makanan khas Garut yang mempunyai bentuk unik dan seksi, karena mirip sesuatu yang menggantung. Kue ini adalah kue pavorit yang terbuat dari campuran gula merah, dipadu dengan tepung beras dan kacang tanah.

Dalam proses pembuatan burayot ini, digoreng menggunakan bambu kemudian ditusuk setelah matang. Dikombinasikan dengan minyak kelapa, setidaknya akan menghasilkan burayot yang renyah, nikmat, dan legit. Kue burayot ini, sudah terkenal sampai masyarakat luar Garut lho.

Baca Juga:  Resep Lezat dan Cara Membuat Tahu Masak Kecap Tauco

Bahan baku burayot sangat mempengaruhi rasanya. Jika menggunakan gula merah sedikit saja, maka akan berbeda rasanya. Kuliner ini sangat enak jika disantap waktu masih panas, dan cocok suasananya dengan kota garut, yang dingin menggigil.

Berikut ini resep burayot khas Garut

Bahan-bahan:

– 1 liter beras (jangan yang wangi)
– 500 gr gula aren (iris)
– 125 gula pasir
– 200 ml air
– Minyak untuk menggoreng

Cara membuat burayot khas garut: Cuci beras hingga bersih. Kemudian rendam semalaman. Setelah pagi, tiriskan. Lalu haluskan sedikit demi sedikit dengan blender. Akan menghasilkan tepung beras.

Larutkan gula aren, gula pasir dan air. Masak dengan api kecil. Masak hingga larut dan mengental. Masukkan sedikit demi sedikit tepung beras. Aduk rata. Lakukan hingga adonan dapat dibentuk. Beras yang di haluskan tidak harus dihabiskan.

Baca Juga:  Ajak Tokoh Bangsa Jadi Duta BAZNAS, Menteri Agraria Dukung Gerakan Cinta Zakat

Bentuk bulat. Lalu olesi tangan dengan minyak kemudian pipihkan adonan. Siapkan 2 bilah bambu untuk mengangkat adonan agar terbentuk burayot. Panaskan wajan berisi minyak yang banyak. Setelah panas, masukkan adonan pipih. Segera balikkan.

Angkat bagian tengah adonan yang mengembang menggunakan ujung bambu. Tiriskan…Kue Burayot sudah siap dihidangkan. Njoyyy!

Demikian resep dan cara membuat Kue Burayot, yang kelegitannya sangatlah hakiki. Iya sehakiki kamu deh!