KABARINDAH.COM—Pencarian terhadap seorang remaja bernama M Hasbi (17 tahun) yang terseret arus Pantai Istiqomah, Citepus, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Rabu (17/6) dilanjutkan. Namun hingga kini belum mendapat kabar yang baik, Kamis (18/6).
Tim SAR terus memaksimalkan pencarian terhadap korban. ” Hari ini kami akan secara maksimal melakukan pencarian terhadap korban dengan mengerahkan personil serta peralatan yang ada di lapangan dengan harapan korban segera ditemukan,” ujar Hendra Sudirman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SMC (SAR Mission Coordinator).
Sebab mulai Kamis pagi sekitar pukul 07.00 WIB tim SAR telah melakukan briefing untuk menentukan titik pencarian. Pencarian pagi hari ini masih difokuskan di dua titik.
Area pencarian dimana SRU pertama melakukan penyisiran di sekitar lokasi kejadian dengan luas area 8 NM² menggunakan Rubber Boat, kemudian SRU kedua melakukan pencarian visual dipesisir pantai sejauh 4 KM dari lokasi kejadian.
Dalam operasi pencarian kali ini melibatkan, Pos SAR Sukabumi, BPBD Kab. sukabumi, Damkar Kab. Sukabumi, Polair Polres Kab. Sukabumi, Koramil Palabuhan Ratu, Balawista Kab. Sukabumi, Siberu, ACT Sukabumi, Sarda, Karang Taruna Citepus, HNSI Kab. Sukabumi, Pramuka Peduli Kab. sukabumi, Catatan Cakrawala, IEA Kab. sukabumi, Khatulistiwa, RAPI Pelabuhan Ratu, dan Keluarga korban.
Sebelumnya, kejadian ini terjadi sekitar pukul 05.30 WIB, rabu (16/6) di Perairan Pantai Istiqomah Citepus, Palabuhan Ratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Korban diketahui bernama M Hasbi (17 tahun). Pada saat kejadian korban sedang berenang bersama temannya sebelum akhirnya korban terseret arus dan tenggelam.
“Sebelumnya rekan korban yang bernama Aldy sempat memberikan pertolongan namun naas karena kuatnya arus akhirnya korban terlepas dari jangkauan temannya,” tambah Hendra. Hingga kini masih dalam proses pencarian tim SAR gabungan.