Sukabumi Gaungkan Kampanye Penuntasan Tuberkulosis

KABARINDAH.COM, Sukabumi–Pemkot Sukabumi menggaungkan kampanye penuntasan Tuberkulosis (TBC) di Lapang Merdeka Kota Sukabumi, Jumat (14/11/2025). Dalam momen itu masyarakat tidak hanya diajak untuk bergerak aktif melalui jalan sehat dan senam, tetapi juga diberikan kesempatan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan, skrining TBC, dan tes kebugaran.

” Tuberkulosis (TBC) masih menjadi masalah kesehatan serius di Indonesia, yang menempati peringkat kedua jumlah kasus TBC terbanyak di dunia,” ujar Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki dalam sambutan kegiatan tersebut. Penyakit ini dapat menyerang siapa saja, namun kabar baiknya adalah TBC dapat disembuhkan melalui strategi nasional “TOSS TB” (Temukan TBC, Obati Sampai Sembuh).

Kegiatan ini terang Ayep menjadi ajakan bersama untuk terus meningkatkan kewaspadaan dan kesadaran masyarakat. Terutama di Kota Sukabumi yang memiliki kepadatan penduduk dan mobilitas tinggi.

Ayep menyampaikan apresiasi kepada Dinas Kesehatan, seluruh tenaga kesehatan, serta mitra dan berbagai pihak lainnya yang telah bersinergi dalam menyukseskan kegiatan ini.Ia mengajak seluruh masyarakat menjadikan momentum HKN ke-61 ini sebagai titik penguatan kesadaran hidup sehat, menjaga pola hidup bersih, rajin berolahraga, dan tidak merokok.

Selain itu segera memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan apabila mengalami gejala batuk lebih dari dua minggu. Dengan kolaborasi dan kesadaran bersama, Kota Sukabumi diharapkan dapat mewujudkan target bebas TBC menuju Indonesia Sehat 2030. Riga Nurul Iman