Perjuangkan Kawasan Industri, Wali Kota Sukabumi Temui Wakil Menteri Perindustrian

KABARINDAH.COM, Sukabumi–Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki melakukan pertemuan dengan Wakil Menteri Perindustrian Faisol Riza beserta jajaran pejabat eselon II di Jakarta, Selasa (13/1/2026). Dalam momen itu wali kota <span;>memperjuangkan optimalisasi kawasan industri seluas 53 hektare agar benar-benar dapat difungsikan secara maksimal.

Selain itu menegaskan pentingnya memastikan Kota Sukabumi terkoneksi dan selaras dengan alur kebijakan strategis kementerian di tingkat pusat. Dalam kunjungan tersebut, wali kota didampingi Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskumindag) Kota Sukabumi Olga Pragosta.

Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki menyampaikan terdapat beberapa poin penting yang menjadi fokus pembahasan bersama Wakil Menteri Perindustrian. Salah satunya adalah komitmen untuk memperjuangkan optimalisasi kawasan industri seluas 53 hektare agar benar-benar dapat difungsikan secara maksimal sebagai kawasan industri.

” Saya akan memperjuangkan kawasan industri yang 53 hektare supaya betul-betul bisa digunakan untuk kawasan industri,” ujar Ayep. Di samping itu juga mengundang Wakil Menteri Perindustrian untuk berkunjung ke Kota Sukabumi dalam rangka meresmikan industri pangan.

Khususnya industri makanan yang berorientasi ekspor, serta peresmian pabrik yang telah beroperasi di wilayah Kota Sukabumi.  Langkah tersebut dinilai penting sebagai bentuk dukungan pemerintah pusat terhadap pengembangan industri lokal.

“Insya Allah kami juga akan mengundang Pak Wakil Menteri untuk datang ke Kota Sukabumi, meresmikan industri makanan yang khusus untuk ekspor, serta pabrik-pabrik yang ada di Sukabumi,” ungkap Ayep. Wali Kota Sukabumi menegaskan kunjungan ini merupakan bagian dari ikhtiar Pemkot Sukabumi dalam menumbuhkembangkan perekonomian daerah melalui penguatan konektivitas dengan kementerian di Jakarta.

Ayep menuturkan, sinkronisasi program pusat dan daerah diharapkan mampu membuka akses dukungan kebijakan, teknis, dan sumber daya guna mendorong percepatan transformasi ekonomi yang berkelanjutan. Dari pihak Kementerian Perindustrian, salah satu staf khusus Wakil Menteri menyampaikan respons positif terhadap potensi yang dimiliki Kota Sukabumi.

Ia menilai bahwa Kota Sukabumi masih sangat luas dan memiliki peluang besar untuk dikembangkan. “Ada banyak potensi yang masih sangat luas untuk diperluas dan dikembangkan,” ujarnya.