Kabar  

BEM UM Bandung Gelar Workshop Nasional, Dorong Mahasiswa Aktif dalam Riset Inovatif

BEM UM Bandung Gelar Workshop Nasional, Dorong Mahasiswa Aktif dalam Riset Inovatif.

KABARINDAH.COM, Bandung — Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Muhammadiyah (UM) Bandung berhasil menyelenggarakan Workshop Nasional Riset Inovatif pada Senin (20/01/2025). Acara ini berlangsung di lantai dua Gedung Universitas Muhammadiyah Bandung, Jalan Soekarno-Hatta Nomor 752, dan diikuti oleh 41 mahasiswa dari berbagai program studi.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa, Kepala Bagian Kemahasiswaan dan Pengembangan Karier, Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), serta sejumlah tamu undangan lainnya. Workshop perdana yang digelar BEM ini mengusung tema “Sinergi untuk Membangun Indonesia Unggul di Era Transformasi Global.”

Ketua Pelaksana Yantsa Kahfi Latifah menyampaikan bahwa tujuan utama dari workshop ini adalah untuk meningkatkan pemahaman mahasiswa dalam penelitian normatif, mendorong kolaborasi akademik, serta menghasilkan karya ilmiah yang dapat mendukung perkembangan ilmu pengetahuan dan kebijakan di Indonesia. “Peserta akan mendapatkan wawasan dan pengalaman berharga dalam bidang penelitian dan karya ilmiah,” jelas Yantsa.

Baca Juga:  Ngompos Pepeling di Sukaasih: Langkah Konkret KNPI Kota Bandung Tangani Sampah Secara Berkelanjutan

Ia juga berharap kegiatan ini tidak hanya sekadar menjadi ajang diskusi, tetapi juga memberikan manfaat yang lebih luas bagi peserta dalam menerapkan hasil riset di dunia akademik maupun industri. “Semoga acara ini dapat mendorong mahasiswa Universitas Muhammadiyah Bandung untuk lebih aktif dalam penelitian yang berdampak pada masyarakat,” tambahnya.

Kepala Bagian Kemahasiswaan dan Pengembangan Karier UM Bandung Taufik Maulana menegaskan pentingnya riset berbasis kajian di kalangan mahasiswa. “Agenda seperti ini sangat penting karena dapat mengarahkan mahasiswa ke dalam dunia riset yang lebih aplikatif dan berorientasi pada solusi,” ujarnya.

 

Taufik juga menyampaikan bahwa kegiatan ini memberikan dorongan bagi mahasiswa untuk lebih fokus dalam mengembangkan keilmuan berbasis penelitian. Menurutnya, workshop semacam ini menjadi langkah awal yang strategis untuk menunjang kompetensi akademik mahasiswa di era globalisasi.

Baca Juga:  Doa Dr Setia: Semoga 99 Wisudawan Mewarisi Sifat Asma’ul Husna

Acara ini menghadirkan dua narasumber kompeten, yakni Hani Yulindrasari, seorang pakar riset dan akademisi dari lembaga nasional, serta Sekretaris LPPM UM Bandung Iis Dewi Fitriani. Para narasumber berbagi pengalaman dan wawasan mengenai riset inovatif yang relevan di berbagai bidang keilmuan.

Workshop Nasional Riset Inovatif ini didukung oleh beberapa sponsor, di antaranya Lazismu Kantor Layanan Universitas Muhammadiyah Bandung, PT Indonesia Emas Group, dan PT Marimas Putera Kencana. Dukungan ini turut memastikan kesuksesan acara yang diharapkan mampu menginspirasi mahasiswa untuk terus berinovasi di bidang penelitian.***(FK)