Kabar  

Akhir Februari 2024, Harga Beras di Kota Sukabumi Turun Tipis

KABARINDAH.COM, Sukabumi–Di akhir Februari 2024, harga beras di pasar tradisional Kota Sukabumi dilaporkan mengalami penurunan. Hal ini didasarkan pantauan Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (Diskumindag) Kota Sukabumi di dua pasar yakni Pasar Pelita dan Pasar Tipar Gede Sukabumi.

” Hasil pemantauan petugas di lapangan harga beras mengalami penurunan,” ujar Petugas Pengawasan Barang Strategis Diskumindag Kota Sukabumi, Rifki, Kamis (29/2/2024). Di antaranya harga beras Ciherang Cianjur dari Rp 16.000 jadi Rp 15.800 per kilogram.

Berikutnya, beras Ciherang Cianjur dari Rp 15.800 turun harganya menjadi Rp 15.600 per kilogram dan beras Ciherang Sukabumi dari Rp 16.000 jadi Rp 15.800 per kilogram

Baca Juga:  Sidak Ke Pasar, Pj Wali Kota Sukabumi Pastikan Harga Beras Terkendali dan Pasokan Aman

Rifki menuturkan, harga beras premium turun dari Rp 16.000 jadi Rp 15.800 per kilogram, beras medium 1 dari Rp 15.600 jadi Rp 14.400 per kilogram. Terakhir, harga beras medium lokal terendah turun dari Rp 14.600 jadi Rp 14.200 per kilogram.

Penyebab penurunam harga beras ini terang Rifki, akibat jumlah pasokan yang mengalami peningkatan. Selain itu petani di beberapa daerah mulai memasuki masa panen, serta masuknya beras SPHP Bulog kepada masyarakat.

Baik melalui toko pengecer beras maupun melalui operasi pasar murah yang digencarkan pemerintah. Menurut Rifki, penurunan harga beras ini merupakan kabar baik bagi masyarakat Kota Sukabumi.

Karena dapat membantu mengurangi beban biaya hidup sehari-hari. ” Petugas akan terus melakukan pemantauan harga beras di berbagai pasar guna memastikan ketersediaan dan stabilitas harga beras,” jelasnya.

Baca Juga:  Awal tahun, Disdukcapil Kota Sukabumi Gerakkan Jempol Sekolah ke SMKN 2 Sukabumi

Diskumindag lanjut Rifki mengimbau, para pedagang beras agar menyesuaikan harga jualnya dengan harga pasar serta tidak melakukan penimbunan beras. Ia berharap para pedagang beras dapat ikut serta dalam menjaga stabilitas harga beras agar tetap terjangkau oleh masyarakat.