Kabar  

Tapak Suci Putera UM Bandung Borong 16 Medali Kejuaraan Silat Tingkat Nasional

KABARINDAH.COM, Sumedang — Pada awal tahun baru ini, UKM Tapak Suci Putera Muhammadiyah UM Bandung berhasil memborong berbagai medali pada Kejuaran Bandung Lautan Api Championship (BLAC) BATCH 4.

Kejuaran beladiri nasional itu berlangsung di GOR Futsal ITB Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, dari Sabtu-Minggu (07-08/01/2023).

BLAC Batch 4 merupakan kejuaran silat dari berbagai kelas ataupun kategori, mulai dari TK, SD, SMP, SMA, hingga dewasa/mahasiswa.

Pada kejuaraan ini, UKM Tapak Suci Putera Muhammadiyah UM Bandung berhasil meraih satu medali emas, enam medali perak, dan sembilan mendali perunggu.

Medali emas

Salah satu anggota Tapak Suci UM Bandung sekaligus mahasiswa akuntansi, Munalih Baharudin, berhasil meraih medali emas pada kategori tanding kelas E putra.

Ia sangat antusias dalam mengikuti pertandingan itu dan berharap membawa medali untuk kampus UM Bandung. ”Saya sangat terpacu mengikuti perlombaan ini untuk bisa berprestasi pada bidang nonakademis,” ucap Munalih.

Baca Juga:  Jelang Lebaran, Citimall Sukabumi Berbagi ke Anak Yatim dan DKM Masjid

Munalih juga menjelaskan ajang ini merupakan kejuaraan silat tingkat nasional yang pertama kali saat duduk di bangku perkuliahan. ”Saya akan selalu berlatih lebih keras dan siap mengikuti kejuaraan yang lebih tinggi lagi,” tuturnya.

Medali perak

Sama seperti Munalih, mahasiswa teknik elektro Muhammad Hilman berhasil meraih medali perak pada kategori tanding kelas J putra. ”Ini menjadi pertandingan pertama saya dalam pertandingan silat tingkat nasional,” kata Hilman.

Ia berharap pada pertandingan silat selanjutnya, Hilman akan terus berlatih untuk bisa meraih peringkat pertama. ”Semoga pertandingan selanjutnya saya bisa mendapatkan juara satu dan mendali emas dan piala,” tutur Hilman.

Medali perunggu

Adapun salah satu anggota UKM Tapak Suci Putera Muhammadiyah lainnya yakni mahasiswa program studi Farmasi UM Bandung Elsa Nur Alia Rifda meraih Juara 3 pada kelas kategori tanding kelas B putri.

Baca Juga:  UMS Kunjungi UM Bandung Bahas Pentingnya Peran Humas dan Konten Promosi di Media Sosial

Meskipun selisih satu poin dengan lawannya, ia tetap bersyukur telah meraih medali perunggu pada pertandingan itu. “Seru karena bertemu lawan yang berbeda dengan kemampuan yang berbeda, ada sedihnya juga karena kecewa bisa juara 3 dengan selisih 1 poin saja. Tapi tetap harus bersyukur pastinya,” ungkapnya.

Meskipun bercita-cita jadi apoteker, ia berharap bisa menjadi atlet bela diri minimal tingkat kabupaten. ”Meskipun nantinya saya jadi apoteker, saya masih tetap ikut setiap pertandingan pencak silat,” ucapnya.

Selain tiga nama itu, ada beberapa nama-nama peraih medali lainnya dari UKM Tapak Suci Putera Muhammadiyah UM Bandung:

  1. Naufal Faadhilah (Manajemen) Juara 2
  2. Adelia Melati Sukma (Manajemen) Juara 3
  3. Elsa Nur Alia Rifda (Farmasi) Juara 3
  4. Ririn Arianti (Farmasi) Juara 2
  5. Hasna Labib Lathifah (Bioteknologi) Juara 3
  6. Yessika Siti Qhotimah (Komunikasi Penyiaran Islam (Juara 3)
  7. Muhamad Ridwan Alazzam (Informatika) Juara 3
  8. Rizki Maulana Firmansyah (Manajemen) Juara 3
  9. Munalih Baharudin (Akuntansi) Juara 1
  10. Syafana Maulida Rahma (Farmasi) Juara 2
  11. Sopyan Dwi Agustin (Akuntansi) Juara 3
  12. Shopy Nuraeni  (Komunikasi Penyiaran Islam) Juara 2
  13. Luthfi Amalia Ivana (Manajemen) Juara 3
  14. Nadia Nur Padila (PIAUD) Juara 3
  15. Muhammad Hilman (Teknik Elektro) Juara 2
  16. Yuni Rizki Fitriani (Teknik Industri) Juara 3
Baca Juga:  Punya Peran Kunci Perubahan, Lembaga Pendidikan Harus Beradaptasi Dengan Kemajuan Teknologi

Selamat kepada para pemenang.***(MPAF/FK)