Bertemu KPU RI, Wali Kota Sukabumi Targetkan Partisipasi Pemilu Sukabumi Tembus 80 Persen

KABARINDAH.COM, Sukabumi–Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki melakukan kunjungan  ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia, Senin (19/1/2026). Dalam pertemuan tersebut, wali kota diterima langsung oleh Ketua KPU RI untuk membahas evaluasi serta arah kebijakan pemilu di masa mendatang.

Wali Kota Ayep Zaki menyampaikan apresiasi yang mendalam atas suksesnya penyelenggaraan Pemilihan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kota Sukabumi sepanjang tahun 2024. Menurutnya, pelaksanaan yang berjalan kondusif telah memberikan dampak positif bagi stabilitas pemerintahan daerah.

“Alhamdulillah, barusan sudah diterima langsung oleh Ketua KPU RI,” kata Ayep. Pihaknya menerima arahan terkait kerja-kerja KPU ke depan dan juga menyampaikan terima kasih karena Pilkada dan Pileg di Kota Sukabumi berjalan dengan baik.

Dalam kunjungan tersebut, Wali Kota turut didampingi oleh Ketua KPU Kota Sukabumi, Imam Sutrisno. Ia menekankan bahwa menjaga kualitas demokrasi adalah tanggung jawab kolektif antara penyelenggara pemilu dan pemerintah daerah.

“Titik tekannya adalah kolaborasi kelembagaan untuk terus mengupayakan pembangunan kualitas demokrasi di Kota Sukabumi. Harapannya, demokrasi ini benar-benar membawa kemaslahatan dan meningkatkan taraf hidup masyarakat,” tutur Imam.

Menyongsong agenda politik selanjutnya,Wali Kota Ayep Zaki memberikan pesan khusus kepada seluruh warga (Baraya) Kota Sukabumi. Ia menargetkan tingkat partisipasi pemilih dapat mencapai angka yang signifikan untuk membawa Kota Sukabumi menjadi percontohan nasional.

”Saya mengajak seluruh warga untuk hadir ke TPS pada pemilu mendatang. Mari kita targetkan partisipasi di atas 80% agar Kota Sukabumi menjadi nomor satu dalam pelaksanaan pemilu di Indonesia. Dari Sukabumi untuk Indonesia,” pungkasnya optimis.

Exit mobile version